Rangkuman Materi Unsur, Senyawa dan Campuran

A. Unsur

Unsur adalah bagian dari materi, di mana materi atau zat merupakan sesuatu yang memiliki massa dan menempati ruangan.

Unsur merupakan zat murni yang tidak dapat diuraikan lagi menjadi zat lain yang lebih sederhana dengan reaksi kimia biasa.

Contoh Unsur

  • Unsur berbentuk padat: emas, perak, besi, alumunium. dan tembaga.
  • Unsur berbentuk cair, misalnya merkuri (ari raksa) dan brom.
  • Unsur berbentuk gas; oksigen, hidrogen, dan nitrogen.

Jenis Unsur

  • Unsur logam,
  • Unsur nonlogam
  • Unsur semi logam.

B. Senyawa

Senyawa merupakan gabungan dari beberapa unsur yang terbentuk melalui reaksi kimia. Yang membedakan dengan unsur adalah bahwa senyawa masih dapat diuraikan lagi menjadi zat lain yang lebih sederhana (unsur-unsur penyusunnya) melalui reaksi kimia biasa. Gabungan dari beberapa unsur yang terbentuk melalui reaksi kimia itulah yang kemudian disebut senyawa.

C. Campuran

Campuran merupakan gabungan yang terdiri dari beberapa zat dengan perbandingan tidak tetap tanpa melalui proses reaksi kimia. Contoh campuran yang banyak kita temukan dalam kehidupan sehari-hari antara lain yaitu tanah, udara, makanan, dan minuman.

Gabungan unsur atau gabungan senyawa ini kemudian yang menjadi susunan campuran. Udara yang ada di sekitar kita merupakan contoh gabungan dari unsur dan senyawa.

Latihan Soal Unsur, Senyawa, Campuran

Berikut ini merupakan latihan soal terkait materi unsur, senyawa dan campuran

It appears that this quiz is not set up correctly.

By Koko

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *